Setelah berhasil menemukan model bisnis yang tepat dan pasar yang sesuai, saatnya startup untuk memikirkan cara untuk scale up atau mengembangkan bisnis mereka.
Namun, sebelum memutuskan untuk scale up bisnis, startup founders perlu mempertimbangkan sejumlah aspek dalam bisnis mereka.
Sebagaimana dilansir Forbes, ada enam faktor yang harus disiapkan founders sebelum melakukan scale up, yakni:
1. Secara jelas membangun product-market fit.
Product-market fit merupakan istilah yang dipopulerkan oleh Marc Andreessen, yang secara umum didefinisikan sebagai “berada di pasar yang bagus dengan sebuah produk yang mampu memuaskan pasar tersebut.”
Beberapa faktor yang menunjukkan sebuah bisnis berhasil membangun product-market fit adalah konsumen membeli produk dengan cepat sesuai dengan inovasi yang dibuat perusahaan, revenue dengan cepat meningkat, dan perusahaan dengan cepat pula merekrut customer dan sales support.
Sebagaimana dilansir DailySocial.id, product-market fit merupakan skenario kala pelanggan ingin membeli, menggunakan, dan menyebarkan informasi terkait produk yang dibuat oleh perusahaan.
2. Menerapkan repeatable sales model.
Pengulangan penjualan merupakan salah satu cara untuk mengetahui apakah sebuah bisnis yang dibuat memiliki kemungkinan berkembang. Dalam proses ini, proses penjualan produk perusahaan hanya boleh diubah sedikit untuk menjaga produktivitas tim agar tidak kesulitan melayani pelanggan yang bertambah.
Perusahaan harus mampu menemukan proses penjualan yang efektif dan berulang, termasuk program onboarding tim sales yang telah distandarisasi, menyiapkan sales kit, dan metodologi penjualan.
3. Menyiapkan rancangan pendanaan.
Dari segi pendanaan bersama mitra venture capital, bantuan yang dibutuhkan oleh startup untuk mengembangkan perusahaan mereka berbeda dibandingkan kala mereka berupaya memperkokoh bisnis di tahap awal.
Scale up membutuhkan dana yang cukup besar. Namun dalam scale up, perusahaan hanya dapat menggunakan sedikit dana investasi tetapi diharuskan mendapatkan hasil yang lebih baik, dikutip dari Entrepreneur.
Menurut Harvard Business Review, terdapat beberapa tips yang bisa dilakukan startup ketika scale up, di antaranya menggunakan berbagai sumber dana dalam mendanai scale up, membayar berbagai biaya yang diperlukan tepat waktu, dan menggunakan dana dari pelanggan yang membeli produk atau jasa yang ditawarkan.
4. Membagi peran kepemimpinan.
Faktor lain yang perlu dipertimbangkan dalam scale up adalah membagi peran kepemimpinan. Peran kepemimpinan dalam perusahaan di tahap awal cukup berbeda dengan perusahaan yang telah berkembang.
CEO Contentstack, Neha Sampat, dalam Forbes mengungkapkan bahwa memiliki beberapa tim kecil dan mengambil peran sebagai pemimpin di berbagai aspek memang mempermudah founder menjalankan bisnis mereka.
Namun, membagi peran kepemimpinan dan tanggung jawab kala perusahaan semakin berkembang dapat menjadi tantangan baru. Founders dituntut untuk mengurangi rasa ego mereka, meminta bantuan saat membutuhkan, dan terus membuka diri atas kritik dan berbagai pelajaran baru.
5. Melibatkan lebih banyak struktur organisasi.
Dalam scale up, perusahaan dituntut untuk mengambil jalan formal dalam memantau performa, struktur tim, dan penentuan jumlah gaji yang diterima karyawan.
Di tahap ini, perusahaan juga bakal menginvestasikan uang dan waktu mereka untuk mengembangkan tim sales dan marketing yang mumpuni. Namun, mereka harus tetap mengembangkan operasional bisnis mereka.
6. Lebih menghindari pengambilan risiko.
Sejak awal, terjun ke dunia startup membawa risiko besar. Namun, risiko yang dihadapi akan semakin bertambah kala perusahaan memutuskan untuk scale up.
Founders memiliki tim yang mengandalkan kesuksesan perusahaan untuk bisa menghidupi diri mereka. Kedudukan konsumen dalam pengembangan perusahaan juga semakin penting.
Tak hanya itu, founders juga membawa tanggung jawab mengembangkan bisnis mereka dari investor yang berharap mereka sukses dan membawa lebih banyak keuntungan.
Ini membuat perusahaan tak lagi bebas mengambil risiko sebanyak dahulu, kala mereka berada pada tahap awal. Mereka harus melakukan riset dan menyusun rencana secara matang dalam mengambil setiap keputusan.
Ingin mengetahui info menarik tentang scale up dari perspektif venture capital? Ikuti STARPODS terbaru kami pada Kamis (13/04/2023). Daftarkan dirimu di sini!